Advertisement

Viral Wanita Hamil Ngotot Pindah ke First Class Pesawat, Tiketnya Ekonomi

Viral Wanita Hamil Ngotot Pindah ke First Class

BOLA206 – Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita hamil bersikeras ingin pindah dari kursi ekonomi ke first class tanpa membayar tambahan, ramai diperbincangkan di TikTok. Video yang diunggah akun @kinyawn itu telah ditonton 2,9 juta kali.
Aksinya yang terekam oleh penumpang lain ini menuai pro dan kontra, bahkan memicu perdebatan sengit di kolom komentar.
Dalam video tersebut, wanita yang sedang hamil besar tersebut tampak gelisah dan mengaku tidak nyaman duduk di kelas ekonomi.

Dia lalu memohon kepada pramugari agar diizinkan duduk di kursi first class yang kosong.

“Kalau kamu tahu bagaimana rasanya jadi aku, kamu pasti akan membiarkan aku duduk di sana,” ucapnya sambil menunjuk kursi yang diincarnya.

“Aku benar-benar tidak nyaman, bahkan duduk pun susah. Aku hanya ingin duduk di situ,” lanjutnya dengan nada frustrasi.

Viral Wanita Hamil Ngotot Pindah ke First Class

Namun, pramugari tersebut tak membolehkannya. Dengan nada bicara yang tetap tenang dia menjelaskan, “Saya mengerti, tapi penumpang di first class sudah membayar lima kali lipat harga kursi biasa.”

Tak menyerah, sang ibu hamil mencoba meyakinkan, “Aku kan tidak minta bertukar kursi orang lain, cuma minta duduk di kursi yang kosong karena aku benar-benar tidak nyaman. Kehamilan aku berisiko tinggi, sebenarnya aku pun seharusnya tidak usah naik pesawat.”

Meski menunjukkan empati, pramugari itu tetap pada pendiriannya.

“Saya juga perempuan, saya paham rasanya. Tapi kalau saya mengizinkannya, pekerjaan saya yang terancam.”

Situasi pun mulai memanas. Beberapa penumpang terlihat mulai resah karena pesawat tak juga terbang karena perdebatan tersebut. Akhirnya, seorang penumpang first class yang menyaksikan kejadian itu dengan sukarela memberikan kursinya kepada wanita hamil tersebut. Ketegangan pun mereda.

Namun tidak dengan jagad media sosial. Banyak netizen yang kesal dengan perilaku penumpang tersebut. Tidak sedikit netizen membela pramugari dan menilai dia sudah menjalankan tugasnya dengan benar.

“Pramugarinya tidak salah. Dia bahkan tidak bilang ‘tidak’, hanya bilang kursi itu baru bisa dianggap kosong setelah pintu pesawat ditutup, dan itu memang aturannya,” tulis seorang netizen.

Ada juga yang menilai wanita hamil itu seharusnya sudah memikirkan kenyamanan sejak awal.

“Dia kan tahu dirinya hamil saat memesan tiket, kenapa tidak sekalian bayar lebih agar dapat kursi yang lebih nyaman?”

“Saya pernah naik pesawat dalam keadaan hamil dan hampir pingsan karena mual parah. Tapi itu masalah saya, bukan tanggung jawab orang lain,” tambah yang lain.

Baca Juga : Penaklukkan Majapahit oleh Kesultanan Demak hingga Sang Raja Ditahan

Ada juga komentar pedas dan meragukan kehamilannya.

“Eh, ada yang sadar tidak sih? Perutnya seperti naik-turun waktu dia memegangnya. Jangan-jangan cuma bantal?” tulis seorang netizen curiga.

“Sejak kapan hamil berarti harus dapat perlakuan istimewa? Saya juga ibu dua anak, tapi tetap realistis,”

Lainnya menambahkan, “Kalau memang tahu punya kebutuhan khusus, ya bayar lebih untuk kursi pilihan. Hamil bukan berarti bisa minta seenaknya.”

www.206asik.com

Telegram : @Bola206sbobet instagram: @beritasportbola206 twitter: @Berita_Bola206

Bonus Member Baru Slot Games 100% (Max Bonus 100rb)
syarat : minimal deposit 100rb & TO x15

Bonus Deposit Harian 10% (Max Bonus 200rb)
syarat : minimal dp 50rb & TO x3

Bonus Cashback Mingguan 5%
syarat : Minimal Kekalahan 500rb (khusus game slot, sportbook, sabung ayam, casino games)

Bonus Rollingan Casino 1%
syarat : Minimal Rollingan 1jt (khusus Live Casino)

Bonus Referral 2,5%
syarat : Minimal Kekalahan Teman 500rb (totalan dari all game)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *